Kemenpan RB Apresiasi Pelaksanaan Evaluasi SAKIP dan RB Kota Pekalongan Tahun 2022

Pada hari Kamis tanggal 18 Agustus 2022 di Ruang Jetayu Setda Kota Pekalongan, Walikota Pekalongan, Achmad Afzan Arslan Djunaid memaparkan pelaksanaan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) dan Reformasi Birokrasi (RB) Kota Pekalongan Tahun 2022 secara daring melalui zoom meeting yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB). Walikota Pekalongan yang didampingi oleh Sekretaris Daerah, para Asisten, para Staf Ahli, dan Kepala Perangkat Daerah, memaparkan progress implementasi SAKIP dan RB Kota Pekalongan, capaian indikator makro pembangunan daerah, penerapan E-Government, serta inovasi guna peningkatan pelayanan publik.

Kemenpan RB selaku tim evaluator SAKIP dan RB tahun 2022 menekankan pada isu-isu yang berkaitan dengan Akuntabilitas Kinerja Pemerintah Daerah, seperti capaian indikator kinerja, Perjanjian Kinerja,  program kerja quick win dalam Reformasi Birokrasi, implementasi manajemen kinerja, serta implementasi Roadmap Sistem Inovasi Daerah (SIDa) Kota Pekalongan. Tim evaluator Kemenpan RB juga menyoroti tentang pertumbuhan ekonomi Kota Pekalongan pasca pembangunan Jalur Interchange Tol dan persoalan banjir rob.

Tim evaluator Kemenpan RB sangat mengapresiasi upaya yang telah dilakukan oleh Pemerintah Kota Pekalongan dalam mengimplementasikan SAKIP dan RB, terutama saat memperhatikan tingginya antusias dan perhatian dari Walikota beserta jajaran. Guna menanggapi saran perbaikan dari tim evaluator, Walikota akan menindaklanjuti segera bersama tim dan seluruh perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kota Pekalongan.